BAPPEDA Gelar FGD Rencana Pembangunan dan Pengembangan Perumahan dan Kawasan Permukiman (RP3KP)












Badan
Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kota Tangerang melalui Bidang
Perencanaan Sarana dan Prasarana menggelar Focus Group Discussion RP3KP yang
bertempat di ruang rapat Bappeda pada Selasa, 26 November 2024. (26/11/2024)
RP3KP
merupakan dokumen perencanaan umum penyelenggaraan perumahan dan kawasan
permukiman yang terkoordinasi dan terpadu secara lintas sektoral, berlaku
sampai dengan 20 tahun.
RP3KP
juga merupakan arahan dan acuan untuk mengatur dan mengkoordinasikan
pembangunan dan pengembangan perumahan dan kawasan permukiman dalam perwujudan
pemanfaatan ruang dan perwujudan pengendalian pemanfaatan ruang perumahan dan
kawasan permukiman yang telah ditetapkan pada dokumen RTRW.