BAPPEDA KOTA TANGERANG MENGHADIRI SOSIALISASI DAK (DANA ALOKASI KHUSUS) SECARA DARING DENGAN BAPPENAS
Senin 6 Juni 2022, Kepala Bappeda Kota Tangerang bersama Bidang Perencanaan Pembangunan & Evaluasi Pelaporan menghadiri Sosialisasi DAK (Dana Alokasi Khusus) 2023 secara daring, yang dipimpin oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/ Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas).Dalam rapat tersebut disampaikan “Arah Kebijakan Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik & Non Fisik Tahun 2023” dan teknis penginputan usulan melalui “Aplikasi KRISNA”. Beberapa catatan penting dalam rapat tersebut adalah target usulan kegiatan, alur proses penginputan beserta time schedule Perencanaan - Penganggaran DAK Tahun 2023 sudah diatur secara detail dan terperinci. Hal tersebut perlu menjadi perhatian seluruh OPD teknis di Kota Tangerang agar segera mempersiapkan dan melakukan input usulan sesuai dengan ketentuan beserta jadwal yang sudah ditentukan.