\

Bappeda lakukan Penyusunan Master Plan Smart City

Kota Tangerang, 9 September 2024 — Senin, 9 September 2024 - Bappeda Kota Tangerang melalui Bidang Pengelolaan Data Perencanaan, Penelitian, dan Pembangunan menyelenggarakan Rapat Pembahasan Laporan Pendahuluan Penyusunan Master Plan Smart City.

Smart City Merupakan konsep perkotaan yang mengintegrasikan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) serta Internet of Things (IoT) untuk meningkatkan kualitas hidup, efisiensi, dan keberlanjutan di dalam kota

Tujuan utama dari smart city adalah menggunakan teknologi dan data untuk mengoptimalkan berbagai aspek kehidupan kota, termasuk infrastruktur, layanan publik, transportasi, energi, lingkungan, dan partisipasi warga.

Pemerintah Kota Tangerang terus berkomitmen dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui penerapan konsep Smart City. Dalam paparan yang disampaikan oleh tim Penelitian dan Pengembangan Komunikasi dan Informatika, dijelaskan bahwa inisiatif ini bertujuan untuk mewujudkan tata kelola kota yang lebih efektif, efisien, dan berkelanjutan. Masterplan Smart City 2024-2027 akan mencakup enam pilar utama, yaitu Smart Government, Smart Branding, Smart Economy, Smart Living, Smart Environment, dan Smart Society.

Konsep Smart City mengintegrasikan teknologi informasi dan komunikasi (TIK) serta Internet of Things (IoT) untuk mengoptimalkan layanan publik, transportasi, energi, dan lingkungan. Inisiatif ini juga diharapkan dapat meningkatkan partisipasi warga serta menciptakan sistem yang lebih inklusif dan ramah lingkungan.

Namun, penerapan Smart City tidak lepas dari tantangan. Kota Tangerang masih menghadapi masalah seperti kemacetan lalu lintas, pengelolaan sampah, dan tingginya konsumsi energi. Untuk mengatasinya, teknologi digital seperti sensor lalu lintas dan jaringan listrik pintar akan diterapkan.

Dengan dukungan regulasi, seperti Peraturan Wali Kota Nomor 108 Tahun 2018 tentang Masterplan Smart City dan berbagai undang-undang terkait, pemerintah daerah berharap dapat mewujudkan visi Kota Tangerang sebagai kota berdaya saing global yang berakhlaqul karimah pada tahun 2027.