Indonesia Research and Innovation Expo (InaRI Expo) Tahun 2024
Bappeda Kota Tangerang melalui Bidang Pengelolaan Data Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan menghadiri Acara InaRI Expo 2024 yang dilaksanakan oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) pada tanggal 8 s.d. 21 Agustus 2024 di Innovation Convention Center, KST Soekarno Cibinong, Kab. Bogor. (8/8/2024)
Acara ini merupakan pameran riset dan inovasi terbesar di Indonesia yang diadakan oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), yang bertujuan untuk mempertemukan para inovator dari berbagai institusi, baik pemerintah maupun swasta, dengan para investor, produsen, dan kolaborator lainnya. Disamping itu juga untuk memberikan manfaat nyata bagi masyarakat luas.
Indonesia Research and Innovation Expo (InaRI Expo) bukan hanya sekedar pameran akan tetapi merupakan panggung bagi periset, inovator, dan industri untuk mempresentasikan produk dan ide-ide baru kepada publik, pemangku kepentingan, dan industri. InaRI Expo juga menjadi salah satu bentuk apresiasi bagi inovator dengan ide baru dan cemerlang. Dengan mengusung tema “Research and Innovation for Better Future,” bertujuan mendorong kolaborasi dalam inovasi, pertukaran teknologi, ide, dan pengalaman, serta menginisiasi proses komersialisasi produk riset dan inovasi.