\

KOORDINASI INDEKS INOVASI DAERAH DAN SDG's KOTA TANGERANG TAHUN 2024

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Tangerang melalui Bidang Pengelolaan Data Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan mengadakan Rapat Koordinasi Indeks Inovasi Daerah dan SDG’s Kota Tangerang di Ruang Rapat Bappeda. (3/7/2024)

Rapat kali ini merupakan pertemuan kedua dalam rangka persiapan Indeks Inovasi Daerah. Dikarenakan penginputan I-SIM For Cities dan IGA 2024  oleh OPD belum signifikan maka pada pertemuan kali ini bertujuan mengoptimalkan penginputan tersebut agar indeks Kota Tangerang dapat dipertahankan dalam kriteria Kota Terinovatif.

Kepala Bappeda menyampaikan bahwa inovasi itu sangat penting untuk Pembangunan Kota Tangerang, bila tidak ada inovasi maka kita akan jalan ditempat. Inovasi tidak Selalu berupa aplikasi tetapi pemikiran yang berguna untuk Kota Tangerang juga merupakan sebuah inovasi. 

Tema SDG’s Kota Tangerang adalah Inovasi Menuju Indonesia Emas yang berkaitan dengan pendidikan yang berkualitas, pekerjaan serta industri hijau.

••

Ayo dukung perencanaan pembangunan Kota Tangerang menuju kota yang Sejahtera, Berahlakul Karimah dan Berdaya Saing!

Kolaborasi Wujudkan Visi.. 

Tangerang Ayo.. ✊????