PENINGKATAN KAPASITAS ASN BAPPEDA DALAM RANGKA MEWUJUDKAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN, RISET DAN INOVASI DAERAH YANG BERKUALITAD
Bappeda Kota Tangerang mengadakan Pendidikan dan Pelatihan dengan tema “Peningkatan Kapasitas ASN BAPPEDA Dalam Rangka Mewujudkan Perencanaan Pembangunan, Riset Dan Inovasi Daerah Yang Berkualitas”. Acara ini dilaksanakan selama 3 hari, dimulai pada tanggal 4 Juni dan berakhir pada tanggal 6 Juni 2024. dengan tema
Adapun maksud dan tujuan dari diadakannya acara ini adalah:
1. Maksud
Menciptakan individu yang mempunyai kemampuan untuk berkontribusi,berkomunikasi, berkoordinasi secara positif, dan berkomitmen untuk menjaga kebersamaan dan kemauan untuk mengambil keputusan secara bijak.
2. Tujuan
Tujuan dari peningkatan kapasitas Aparatur ASN BAPPEDA Kota Tangerang adalah agar para individu dapat bermanfaat secara efektif dan efisien untuk mencapai tujuan dari suatu organisasi dan agar pembangunan tertata dengan baik.
Ayo dukung perencanaan pembangunan Kota Tangerang menuju kota yang Sejahtera, Berahlakul Karimah dan Berdaya Saing!