\

Penyusunan Rencana Aksi Daerah (RAD) SDG's Kota Tangerang 2024-2026

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kota Tangerang melalui Bidang Pengelolaan Data Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan menyelenggarakan Rapat Penyusunan Rencana Aksi Daerah (RAD) SDG's Kota Tangerang pada Senin, 25 November 2024 bertempat di ruang rapat BAPPEDA.

Kegiatan ini merupakan langkah strategis untuk memastikan pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan (SDG's) di Kota Tangerang. Rapat pembahasan laporan akhir yang melibatkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait bertujuan menyelaraskan strategi dan target SDG's dengan kebutuhan daerah serta memastikan sinergi antar OPD dalam pelaksanaannya.

Perlu diketahui, dokumen RAD SDG's Kota Tangerang merupakan landasan penting untuk memastikan keberlanjutan pembangunan di tingkat lokal. Implementasi kebijakan yang tepat akan memastikan pencapaian target SDG's dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.