\

Rapat Evaluasi dan Konsolidasi Program Kerjasama Antara Pemerintah Kota Tangerang dengan USAID

Selasa, 16 Mei 2023

Bappeda Kota Tangerang menyelenggarakan Rapat "Evaluasi dan Konsolidasi Program Kerjasama Antara Pemerintah Kota Tangerang dengan USAID" yang bertempat di Ruang Rapat Bappeda Kota Tangerang.

Menindaklanjuti Program Kerjasama yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Tangerang dengan pihak USAID (Erat, IUWASH Tangguh, Madani, dan MPHD), untuk itu Bappeda Kota Tangerang yang dipimpin langsung oleh Kepala Bappeda mengundang OPD yang telah bekerjasama dengan USAID di Kota Tangerang dalam acara Expose yang akan dilakukan oleh USAID sebagai bagian dari proses Evaluasi dan Konsolidasi untuk bahan pengambilan keputusan kebijakan Pemerintah Kota Tangerang selanjutnya.

Adapun OPD yang telah melakukan kerjasama dengan USAID diantaranya:
USAID ERAT
1. Bappeda
2. Bagian Organisasi
3. Bagian Pemerintahan
4. Dinas Pendidikan
5. Inspektorat
6. DLH
7. Dinas Kominfo
8. Dinas Sosial
9. Dinas Kesehatan

USAID MOMENTUM
1. Dinas Kesehatan
2. RSUD Kota Tangerang
3. Setda (Bag, Hukum & Kerjasama)

USAID MADANI
1 Bappeda
2. Dinas Pendidikan
3. Dinas Sosial
4. Badan Kesbangpol
5. Setda
6. PBJ
7. Pokja Pendidikan Kota Tangerang

USAID IUWASH
1. Bappeda
2. Perkim
3. PDAM
4. Dinkes
5. DP3AP2KB
6. Kominfo
7. DLH
8. DPU
9. IPLT

Diharapkan outcome dari kerjasama yang telah dilakukan dapat dirasakan masyarakat pada umumnya dan OPD yang terlibat khususnya.

Ayo dukung perencanaan pembangunan Kota Tangerang, menuju Kota Tangerang yang Sejahtera, Berakhlakul Karimah, dan Berdaya Saing.

Tangerang Ayo.