\

Rapat Koordinasi Penanganan Kemiskinan Ekstrem di Kota Tangerang

Bappeda Kota Tangerang melaksanakan Rapat Koordinasi Penanganan Kemiskinan Ekstrem di Kota Tangerang. (Jum'at, 20 Januari 2023)

Dalam rangka penghapusan kemiskinan ekstrem di seluruh wilayah RI pada tahun 2024 melalui keterpaduan dan sinergi program, serta kerja sama antar kementerian / lembaga dan pemerintah daerah. Pemerintah Daerah melalui Bappeda melaksanakan rapat koordinasi terkait data sasaran yang akan diintervensi bersama agar kemiskinan ekstrem 0 % sesuai target Presiden.

Dalam kegiatan ini, Bappeda Kota Tangerang menampilkan diagram sebaran Data Sasaran Keluarga Miskin Ekstrem yang sudah terbagi berdasarkan Kecamatan dan Kelurahan di seluruh Kota Tangerang. Data sasaran ini sudah tersusun By Name By Address akan digunakan dengan seksama oleh OPD dan Perangkat Dinas di wilayah, untuk pelaksanaan intervensi program pemerintah daerah.

Pemerintah Kota Tangerang berkomitmen untuk mensejahterakan seluruh masyarakatnya agar terciptanya hidup yang layak dan baik untuk masyarakat Kota Tangerang.

Tangerang Ayo