Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Satu Data Kota Tangerang Bidang Infrastruktur dan Pemerintahan




Badan
Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Kota Tangerang melalui Bidang
Pengelolaan Data Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan menyelenggarakan
Rapat Koordinasi Penyelenggaraan Satu Data Kota Tangerang Bidang Infrastruktur
dan Pemerintahan di ruang rapat Bappeda pada Kamis, 28 November 2024.
Kepala
Bidang Litbang yang memimpin jalanya rapat mengatakan bahwa data-data
pembangunan harus terhimpun dalam satu data. Bila mana ada daftar data yang
belum masuk ke dalam satu data baik yang belum maupun yang sudah menjadi
kewenangan OPD, data tersebut dapat disampaikan kepada BPS Kota Tangerang
sebagai penyelenggara satu data guna untuk penyempurnaan data.
Pada kesempatan kali ini juga dibahas terkait penelitian-penelitian yang menjadi urusan kewenangan OPD, seperti kajian statistik sektoral bisa di konsulkan ke BPS dalam pengisiannya seperti apa, dan metodenya seperti apa, karena hal ini menjadi penyempurnaan bagi kajian yang dilakukan oleh OPD.