\

WORKSHOP POTENSI PENDANAAN KEGIATAN TJSL (TANGGUNG JAWAB SOSIAL DAN LINGKUNGAN)

Bappeda Kota Tangerang melalui Bidang Sarpras pada hari Senin, 24 Juni 2024, mengadakan kegiatan “Workshop Potensi Pendanaan Kegiatan TJSL (Tanggung Jawab Sosial Lingkungan)” bersama Forum TJSL Kota Tangerang dan USAID IUWASH Tangguh. Acara tersebut dilaksanakan di Ruang Rapat Bappeda yang dihadiri oleh perwakilan Setda bagian umum, Dinas LH, Dinas Perkimtan dan Perumda Tirta Benteng.

Kegiatan ini bertujuan untuk mewujudkan kolaborasi antar pihak untuk mendukung Pencapaian target pembangunan di Kota Tangerang. Berkaitan dengan Forum TJSL yang merupakan wadah antar unsur pemerintah, perusahaan dan akademisi memiliki peran dalam mengkoordinasikan perencanaan dan pelaksanaan program TSJL secara sinergis, independen dan akuntabel, maka pihak USAID akan melakukan kolaborasi dengan TJSL terkait dengan pemenuhan terget WASH (Water, Sanitation, and Hygiene). 

Forum TJSL dapat menjadi mitra Kota Tangerang dalam mendorong akselarasi pembangunan Kota Tangerang untuk  mengoptimalkan kolaborasi antar stakeholder pembangunan melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan.

Ayo dukung perencanaan pembangunan Kota Tangerang menuju kota yang Sejahtera, Berahlakul Karimah dan Berdaya Saing!